Selasa, September 16, 2008

Fungsi SDM dan Kapasitas Menggerakkan Perubahan

Dari pelaksanaan tugasnya, sebenarnya fungsi SDM bisa menata serangkaian proses yang didesain untuk meningkatkan daya saing perusahaan. Namun alih-alih sebagai pendukung inovasi, fleksibilitas dan perubahan, fungsi SDM justru lebih sering dianggap tertinggal. Dari sononya fungsi ini dipersepsi sebagai pelaksana tradisi yang melekat pada kebijakan-kebijakan dan prosedur dan tidak dianggap sebagai pelopor.  

Nah, guna mendongkrak kelincahan, kecanggihan dan daya tanggap fungsi SDM, para profesional SDM sudah semestinya lebih berani mengambil risiko, bereksperimen dengan program-program baru, mencari gagasan dan pendekatan baru serta mengubah gagasan dengan cepat menjadi aksi. Dengan menggunakan survei diagnosa sederhana di bawah ini, departemen SDM akan mampu menilai kecepatannya dalam merespon perubahan pasar, sektor industri dan strategi perusahaan.

  • · Pertanyaan 1: Seberapa cepat perubahan di sektor industri Anda? Biasanya, dengan menggunakan skala 1 hingga 10, skor untuk item ini  cukup tinggi. Kebanyakan profesional SDM telah menyadari bahwa konsumen, teknologi, regulasi, globalisasi dan faktor-faktor lingkungan eksternal lainnya berubah dengan cepat.
  • · Pertanyaan 2: Seberapa cepat perubahan dalam strategi bisnis Anda?  Sekali lagi, dalam skala 1 hingga 10, item ini semestinya mendapat skor tinggi. Perusahaan menyusun strategi bisnis baru hampir sama cepatnya dengan perubahan lingkungan eksternal.
  • · Pertanyaan 3: Seberapa cepat perubahan dalam praktik SDM di perusahaan Anda untuk mewujudkan strategi tersebut?  Skor jawaban pertanyaan ini biasanya merosot drastis. Perubahan praktik-praktik SDM kerapkali berlangsung lebih lambat dari perubahan lingkungan dan strategi yang menjadi dasar lahirnya praktik tersebut. Ketika terjadi perubahan lingkungan dan strategi, SDM lambat meresponnya.

           Perbaikan kecepatan gerak, agilitas dan daya tanggap fungsi SDM membutuhkan pengambilan risiko dan pemahaman mengenai proses-proses yang diperlukan guna mewujudkan perubahan dengan cepat.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar